Padangpanjang, Humas-santri Pondok Pesantren Kauman Muhammadiyah Padang Panjang melaksanakan kegiatan Lintas Alam dan Bakti Sosial (LA BAKSA) pada Sabtu, 18 Februari 2023.
Wakil mudir bidang Pengasuhan santri, ustadz Insan Adha Hasibuan, mengatakan, kegiatan LA BAKSA ini merupakan momentum bagi antum untuk bersilaturahim dengan guru-guru dan menambah pengalaman belajar di luar sekolah.
“Bila antum diminta bersih2 halaman, jawabannya Labaksa. Bila diminta bersih2 rumah, jawabannya labaksa. Bila diminta bongkar kolam ikan atau mancing, jawabannya Labaksa. Bila diminta bersih2 mushalla dekat rumah, jawabannya, Labaksa,” begitulah pesan Wadir Pengasuhan ustadz Insan.
Kegiatan ini juga dikoordinir oleh PR IPM Pondok Pesantren Kauman Muhammaidyah Padang Panjang. Ketua IPM MAS KM, Adib Khairullah R., menyampaikan semoga teman-teman enjoy dan senang dalam melaksanakan kegiatan LA BAKSA ini. LA BAKSA juga akan menambah pengalaman teman-teman bersama guru-guru di Kauman, pungkasnya.
Sebanyak 503 orang santri Kauman mengikuti kegiatan ini, dimana menariknya mereka berjalan ke rumah2 guru dan rumah santri yg berasal dari Pabasko, lalu membantu kegiatan di rumah tersebut. Bersih2, masak2, berkebun, memancing, dan atau yg lainnya sesuai dg permintaan tuan rumah.
Sementara itu, Mudir Kauman, Derliana, megatakan, begitulah para santri yg merasakan kekeluargaan dengan guru-gurunya. Memasak, lalu makan bersama. Pancing ikan, lalu masak bersama. Begitulah keseruan yg luar biasa yang dilakukan oleh santri Kauman, Ujarnya.
Salah satu santri kelas VIII, Fhelya, megatakan saya sangat seang sekali dalam melaksankan kegiatan ini. Ada kegiatan memasak, berkebun, makan bersama Ummi dan Ustadz serta banyak hal yang saya dapat dalam kegiatan ini, ujarnya.(AN)


