Pesantren KAUMAN Muhammdiyah Padang Panjang Kembali Cetak Generasi Qur’ani

[Padang Panjang, 2/9] – Suasana haru dan bangga menyelimuti Pondok Pesantren KAUMAN Muhammadiya Padang Panjang saat menggelar acara tasmi’ Al-Quran dan ihtibar syahri. Acara yang diikuti oleh ratusan santri ini menjadi bukti nyata akan kesungguhan mereka dalam menghafal Al-Quran dan mempelajari ilmu agama.

Lima orang santri berhasil menyelesaikan hafalan Al-Quran 5 juz , lima orang santri berhasil menghafal 3 juz , dan sisanya berhasil menghafal juz-juz lainnya. Prestasi gemilang ini tidak lepas dari bimbingan para Ummi dan Ustadz serta dukungan penuh dari pimpinan pondok pesantren.

Di balik suksesnya acara tasmi’ al-Quran di Pondok Pesantren KAUMAN Muhammadiyah Padang Panjang, terdapat proses pembelajaran yang panjang dan penuh tantangan. Para santri dilatih dengan berbagai metode, mulai dari menghafal secara individual hingga kelompok, serta dibimbing oleh para ustadz yang berkompeten.

Salah satu santri berprestasi, Muhammad Mutawakkil Mahbub, mengungkapkan bahwa kunci keberhasilannya adalah konsistensi dan doa. “Saya selalu berusaha untuk menghafal setiap hari dan meminta doa restu kepada orang tua dan guru,” ujarnya.

Dr. Derliana,MA. menyampaikan rasa syukurnya atas prestasi yang diraih para santri. “Semoga ayat-ayat Al-Quran yang telah mereka hafal menjadi bekal bagi mereka di dunia dan akhirat,” ujarnya.

Selain tasmi’ Al-Quran, acara ihtibar syahri juga menjadi sorotan. Kegiatan ini merupakan momen yang sangat penting untuk mengevaluasi sejauh mana para santri memahami materi yang telah diajarkan dan mengidentifikasi hal-hal yang perlu diperbaiki.

Ustadz Insan Adha Hasibuan, salah seorang pembimbing di pondok pesantren, menyampaikan bahwa ihtibar syahri tidak hanya sekedar ujian, tetapi juga sebagai sarana untuk memotivasi santri agar terus belajar dan berkembang.

Scroll to Top
Open chat
Terima kasih telah mengunjungi website kami, silahkan lanjutkan ke chat untuk info PENERIMAAN SANTRI BARU TP. 2025/2026