Padang Panjang, 29 Oktober 2024 — Empat santri dari Pesantren KAUMAN Muhammadiyah Padang Panjang berhasil mengharumkan nama Indonesia setelah meraih penghargaan sebagai Duta Perdamaian Dunia (Messenger of Peace) dalam ajang ASEAN Scout Adventure yang diadakan di Thailand. Penghargaan bergengsi ini diberikan oleh Islamic Private School International Scouts Camp (IPSIS), sebuah organisasi yang berfokus pada gerakan pramuka internasional di kalangan sekolah Islam.
Para santri tersebut dipilih karena peran aktif mereka dalam kegiatan kepemimpinan, kerjasama antarbudaya, dan nilai-nilai perdamaian yang mereka tunjukkan selama perkemahan. Prestasi ini juga menjadi bukti nyata bahwa generasi muda Indonesia mampu menjadi teladan dalam mempromosikan nilai-nilai perdamaian dan persaudaraan di tingkat internasional.
“Ini adalah kebanggaan besar bagi kami, sekaligus bukti bahwa santri-santri kita bisa bersaing di kancah global dan membawa nilai-nilai positif,” ujar Mudir Pesantren KAUMAN Muhammadiyah Padang Panjang, Dr. Derliana, MA.
Penghargaan ini diharapkan dapat memotivasi santri lainnya untuk terus berkarya dan menjadi duta perdamaian yang mampu membangun hubungan baik dengan negara-negara lain.
Selain itu, penghargaan ini juga menunjukkan bahwa kegiatan pramuka dapat menjadi sarana efektif dalam menanamkan nilai-nilai universal dan kebangsaan yang tinggi di kalangan generasi muda Islam di ASEAN. (TR)