Pelaksanaan MONEV KSM Tingkat Provinsi di Pondok Pesantren KAUMAN
Padang Panjang, HUMAS – Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tingkat Provinsi Sumatera Barat tahun 2024 akan digelar pada 1 Agustus mendatang, melibatkan sekolah-sekolah tingkat MI, MTs, dan MA se-Sumatera Barat rayon Kota Padang Panjang. Untuk memantapkan persiapan sebagai tuan rumah, Pondok Pesantren KAUMAN Muhammadiyah Padang Panjang mengadakan simulasi kegiatan KSM di Laboratorium Komputer Al-Khawarizmi dan Ibn Firnas, Rabu (31/07).

Selama pelaksanaan simulasi, Pondok Pesantren KAUMAN dikunjungi oleh Tim Monitoring dan Evaluasi (MONEV) untuk KSM Tingkat Provinsi. Tim MONEV ini terdiri dari Novelisa Musda, S.Sos, dan Ir. Adri Kamal, yang merupakan staf Pendidikan Madrasah Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Barat. Mereka memantau kesiapan lokasi ujian dan prosedur pelaksanaan KSM di Pondok Pesantren KAUMAN Muhammadiyah Padang Panjang. Tim ini dipandu oleh Emi Ratna Aprilana, M.Pd, selaku Kasi Pendidikan Madrasah Kementerian Agama Kota Padang Panjang.
Emi Ratna Aprilana, M.Pd, menyatakan, “Kegiatan MONEV ini sangat penting untuk memastikan bahwa pelaksanaan KSM di Pesantren KAUMAN Muhammadiyah Padang Panjang berjalan sesuai dengan standar yang ditetapkan.”
Tim MONEV berharap agar KSM dapat berjalan lancar dan siswa-siswa dari Madrasah Kota Padang Panjang, terutama yang menjadi tuan rumah, dapat mencapai tingkat nasional. Salah satu santri Pondok Pesantren KAUMAN, M. Tashdiq Bayelzi, akan mewakili dalam mata pelajaran Matematika Terintegrasi.

Pondok Pesantren KAUMAN terpilih sebagai tuan rumah KSM Tingkat Provinsi karena kelengkapan dan kesiapan alat serta jumlah komputer di laboratorium yang mumpuni. Hal ini dibenarkan oleh Mudir Pondok Pesantren Kauman, Dr. Derliana, MA.
Dr. Derliana, MA, mengungkapkan, “Kami siap menyelenggarakan KSM tingkat provinsi menuju tingkat nasional dan sangat bangga terhadap partisipasi M. Tashdiq Bayelzi. Santri kami menunjukkan semangat dan dedikasi yang tinggi dalam mengembangkan kemampuan di bidang sains. Semoga KSM tahun ini berjalan lancar dan Pondok Pesantren KAUMAN meraih prestasi hingga tingkat nasional,” tutupnya.