Padang Panjang, 21 Desember 2024 – Seluruh civitas akademika Pesantren KAUMAN Muhammadiyah Padang Panjang melaksanakan kegiatan gotong royong di lingkungan pesantren sebagai bagian dari penutupan semester ganjil Tahun Pelajaran 2024-2025. Kegiatan ini berlangsung pada hari Sabtu, 21 Desember 2024, dengan semangat kebersamaan dan kekeluargaan yang tinggi.
Kegiatan gotong royong melibatkan seluruh elemen pesantren, termasuk guru, tenaga kependidikan, karyawan, dan para musyrif/musyrifah. Mereka bersama-sama membersihkan dan merapikan area lingkungan pesantren, menciptakan suasana yang lebih nyaman dan asri untuk mendukung proses pembelajaran.
Sebagai apresiasi atas dedikasi dan prestasi selama semester ganjil, pesantren memberikan pin emas serta reward lainnya kepada guru dan tenaga kependidikan berprestasi. Berikut daftar penerima PIN Emas
- Bidang Kedisiplinan dan Kehadiran:
Kategori Guru: Ustadz Januar Efendi, S.Pd
Kategori Tata Usaha: Ummi Devi Wahyuni, S.Pd
Kategori Karyawan: Ustadz Adimanif Masro
Kategori Musyrif/Musyrifah: Ummi Zelika Putri Dermawan, S.Pd
- Kategori ketertiban Administrasi Pembelajaran:
Ummi Rafika Yuni Sari, S.Pd
- Kategori melatih dan pendampingan Santri Lomba hingga Juara :
Ummi Nofri Yenti
- Mengikuti Lomba dan membangun prestasi untuk Pondok Pesantren/Madrasah:
Ummi Hilyati Fadhilah, S.Pd, M.Pd, Kons
Berikutnya guru dan tenaga Tenaga Kependidikan Berprestasi yang mendapatkan reward adalah Ummi Putri Melati, ustadz Prayogi Mulia Arianda, S.Pd, Ustadz Ilham Syafitri, S.Pd, Ummi Meri Astuti, S.Pd, Ummi dan Murdia Aini Muslim, S.Pd, M.Si
Selanjutnya reward juga diberikan kepada pelatih ekstrakurikuler yang berprestasi diberikan kepada ustadz Asryof Al Ghani, A.Md, Kom,
Ustadz Sefri Donal, S.Si, Ummi Desrita, S.Pd
Setelah rangkaian gotong royong dan pemberian PIN emas dan reward, kegiatan ditutup dengan salat Zuhur berjamaah yang diimami langsung oleh Syaikh Ibrahim. Seluruh civitas akademika kemudian menikmati makan siang bersama di Aula HAMKA, menambah keakraban dan kebersamaan di antara civitas akademika Pesantren KAUMAN Muhammadiyah Padang Panjang
Kegiatan ini tidak hanya menjadi momen refleksi atas pencapaian selama semester ganjil, tetapi juga menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan kebersamaan di Pesantren KAUMAN Muhammadiyah Padang Panjang. (TR)