Padang Panjang, 27 januari 2025 – Prestasi gemilang diraih oleh Pesantren KAUMAN Muhammadiyah Padang Panjang dalam ajang Olimpiade Muhammadiyah Bidang Nasional (OMBN) 2025 yang berlangsung di Universitas Muhammadiyah Semarang pada 24 – 25 Januari 2025. Dalam kompetisi bergengsi ini, delegasi Pesantren KAUMAN Muhammadiyah Padang Panjang berhasil membawa pulang total 11 medali, terdiri dari 6 medali perak dan 5 medali perunggu.
Berikut adalah rincian perolehan medali Pesantren Kauman Muhammadiyah Padang Panjang:
- Kebumian: Shiva Alpanasya – Medali Perak
- Geografi: Arifa Rosita Nurazmi – Medali Perak
- Jurnalistik: Fatihatur Raudhah Ahmad – Medali Perak
- Film Pendek:
- Nadya Syafwa Aprilia
- Al Aina AlMardhiyyah
- Anggiyat Doli
- Wahyu Rizky Hambali – Medali Perak
- Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) SMA: Muhammad Ikhsan Febrian – Medali Perak
- Hifzil Qur’an SMP: Hany Rahmah – Medali Perak
- Musabaqah Fahmil Qur’an (MFQ) SMP – Medali Perunggu
- Musabaqah Fahmil Qur’an (MFQ) SMA – Medali Perunggu
- Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) SMP: Fidelya Muthia Syifa – Medali Perunggu
- Biologi: Alvy Syukri – Medali Perunggu
- Guru Inovatif SMA: Murdia Aini Muslim – Medali Perunggu
Keberhasilan ini menjadi bukti nyata komitmen Pesantren KAUMAN Muhammadiyah Padang Panjang dalam mencetak generasi unggul yang berprestasi di berbagai bidang, baik akademik, seni, maupun keagamaan.
Mudir Pesantren KAUMAN Muhammadiyah Padang Panjang, Dr. Derliana, MA., menyampaikan apresiasinya kepada seluruh peserta dan pembimbing yang telah bekerja keras.
“Ini adalah kebanggaan besar bagi kami. Semoga prestasi ini menjadi motivasi untuk terus berkarya dan memberikan yang terbaik di masa depan,” ujarnya.
Ajang OMBN 2025 ini menjadi momentum penting untuk mengharumkan nama pesantren di tingkat nasional, sekaligus memperkuat posisi Pesantren KAUMAN Muhammadiyah Padang Panjang sebagai salah satu institusi pendidikan unggul di Indonesia. (TR)